Visual berupa foto suatu produk yang akan dijual melalui toko online memiliki peran yang sangat penting dalam menunjang bisnis online. Bukan hanya melalui situs toko online saja, beberapa media promosi online seperti media sosial (khususnya Instagram, Twitter, dan Facebooks) juga memerlukan suguhan visual produk yang semenarik mungkin agar banyak pengunjung yang tertarik dan berminat membeli barang tersebut.
Adapun beberapa alasan lainnya mengapa fotografi produk sangat penting untuk sebuah bisnis online, diantaranya adalah:
Fotografi yang menarik dapat meningkatkan nilai brand produk
Fotografi produk sudah pasti akan mewakili brand produk Anda. Terlebih didukung kualitas fotografi yang baik, calon konsumen akan semakin yakin dengan brand produk Anda. Jika calon konsumen sudah merasa yakin dengan brand produk Anda, peluang mereka untuk membeli produk Anda sangat besar.
Fotografi berkualitas akan memberikan nilai tambah pada produk
Para pengunjung toko online sangat senang membandingkan produk dengan jenis yang sama antar toko online. Oleh karenanya, Anda harus memberikan nilai lebih pada produk Anda yaitu dengan menampilkan foto terbaik dari produk Anda. Ketika calon konsumen sudah mulai tertarik dengan fotografi produk Anda, dukung promosi Anda dengan bahasa promosi yang menarik serta kemudahan bertransaksi.
Fotografi berkualitas dapat meningkatkan rate penjualan
Anggap saja foto-foto produk Anda adalah investasi yang siap Anda tanamkan. Investasi dengan kualitas yang unggul dapat memberikan timbal balik yang positif untuk rate penjualan Anda. Semua calon konsumen akan menyukai penjual online yang menyediakan informasi dan gambar yang menarik, detail, dan jelas. Bahkan, mereka bisa saja akan puas setelah menerima produk Anda karena produk yang diterima sesuai dengan apa yang Anda promosikan via online. Efeknya, mereka tidak akan sungkan untuk mempromosikan produk Anda pada teman, keluarga, atau partner kerja mereka.
Agar tampilan fotografi produk terlihat menarik di mata konsumen, ada beberapa trik yang perlu dilakukan. Berikut trik-triknya.
Gunakan filter tapi seperlunya saja
Apapun jenis foto produk yang akan dipromosikan via online, baik berupa barang maupun makanan, harus memiliki tampilan yang sama dengan barang/ makanan aslinya. Jika Anda ingin menggunakan filter, sebaiknya gunakan seperlunya saja dan jangan berlebihan (misalnya menambahkan efek cahaya dan warna). Mengapa? Konsumen tentu akan kecewa ketika menjumpai bahwa produk yang telah mereka beli tak semenarik fotografi produk yang terpasang di katalog toko online/ media sosial.
Pilih angle foto yang tepat
Selain menggunakan filter seperlunya, trik lainnya agar fotografi produk terlihat sangat menarik yaitu dengan memilih angle pengambilan gambar yang tepat. Dalam memilih angle pengambilan gambar, sebaiknya Anda sesuaikan dengan ukuran objek plus penambahan efek tertentu. Hasilnya pasti akan luar biasa. Sebagai contoh: Anda ingin mempromosikan kue kering via online. Agar pengunjung tergiur dengan tampilan foto kue kering Anda, beri remah-remah kue di sekitar wadah kue kering Anda. Tambahan remah-remah ini tentu akan menggugah cita rasa siapapun yang melihatnya.