Salah satu kunci sukses branding perusahaan terletak pada pembuatan company profile. Tak heran, banyak orang mencari template profil perusahaan atau berburu jasa agensi yang menawarkan pricelist video company profile paling hemat. Apakah Anda termasuk salah satunya?
Dalam memilih template profil perusahaan yang tepat, pastikan Anda mengetahui jenis-jenis company profile terlebih dahulu.
Jenis-Jenis Template Profil Perusahaan
Dilihat dari jenis medianya, ada company profile yang berbentuk cetak, audio visual, dan bahkan berupa aplikasi. Berikut masing-masing penjelasannya.
1. Company Profile Berbentuk Brosur
Jenis company profile paling mudah yang bisa dibuat adalah berbentuk brosur cetak. Karena hanya berupa desain brosur yang berjumlah 1-2 lembar saja. Di dalamnya memuat profil perusahaan, mulai dari sejarang singkat, visi misi, serta produk dan jasa yang ditawarkan.
2. Company Profile Berbentuk Buku
Jika media cetak brosur terlalu singkat, biasanya perusahaan juga membuat company profile berbentuk buku yang isinya lebih tebal. Selain berisi profil perusahaan secara umum, buku company profile juga menampilkan foto pimpinan, karyawan, serta berbagai kegiatan perusahaan.
3. Company Profile Berbentuk Website
Seiring meluasnya penggunaan internet, setiap perusahaan pun melakukan berbagai strategi promosi online melalui internet. Salah satunya adalah membuat web perusahaan. Di dalamnya memuat informasi penting tentang profil perusahaan secara umum hingga biodata jajaran pimpinan.
4. Company Profile Berbentuk Video
Kebanyakan perusahaan saat ini lebih tertarik membuat company profile berbentuk video. Karena bentuknya lebih menarik dan fleksibel untuk diunggah di berbagai platform. Mulai dari website, media sosial, hingga saat presentasi ke klien atau calon investor melalui PPT.
5. Company Profile Berbentuk Aplikasi
Selain popularitas website, saat ini penggunaan aplikasi mobile juga semakin meningkat. Tak heran jika beberapa perusahaan juga menciptakan aplikasi company profile-nya sendiri sebagai media branding, promosi, serta layanan konsumen sehingga komunikasi pelanggan lebih efektif.
Solusi Membuat Company Profile Terbaik
Dari lima jenis company profile di atas, Anda bisa membuat semuanya satu per satu agar branding perusahaan semakin menguat. Tapi jika belum memungkinkan untuk membuat semuanya, cukup usahakan membuat company profile berbentuk brosur, website dan video.
Ketiga company profile itulah yang paling penting untuk saat ini. Brosur penting saat ada klien yang meminta hardcopy dan website penting untuk strategi pemasaran online. Sementara video sebagai konten yang menarik perhatian audiens, baik saat ditayangkan secara offline maupun online.
Kini, Anda tidak perlu bingung bagaimana cara membuat video company profile yang baik. Jangan nekat membuatnya sendiri tanpa adanya pengalaman. Lebih baik percayakan kebutuhan video perusahaan Anda ke agensi digital profesional, seperti Jasa Foto Jakarta.
Selain melayani jasa foto dan video, agensi ini juga menawarkan layanan SEO agar website Anda masuk peringkat 1 pencarian Google sehingga Anda pun bisa meningkatkan branding dan konversi penjualan dari online.
Sekarang tinggal pilih jenis company profile mana yang paling Anda butuhkan dan segera temukan template profil perusahaan terbaik sesuai kebutuhan. Jangan lupa juga untuk memperhatikan pricelist video company profile yang ditawarkan dan sesuaikan dengan anggaran.