Saat ini banyak perusahaan berlomba-lomba membuat video profil terbaiknya. Harga video profil perusahaan yang dikeluarkan mencapai puluhan juta rupiah. Memangnya, apa pentingnya pembuatan video company profile? Jawabannya banyak sekali, berikut lima diantaranya.
Manfaat Penting Pembuatan Video Company Profile
Video profil perusahaan berperan penting sebagai media branding perusahaan yang bermanfaat dalam jangka pendek maupun panjang. Berikut ini 5 manfaat penting dari adanya video company profile.
1. Bahan Presentasi Perusahaan
Setiap perusahaan perlu memiliki video profil khusus yang biasanya digunakan untuk melengkapi berbagai presentasi penting. Sebab, company profile dalam bentuk media cetak atau power point biasa tidaklah cukup. Perlu media audio visual yang lebih menarik dan powerfull.
Misalnya saja untuk presentasi penawaran produk ke klien, pemenangan tender, hingga presentasi di depan masyarakat umum saat mengadakan event tertentu. Audiens yang menonton video profil tersebut tentu lebih antusias daripada sekadar membaca profil lewat PPT atau media cetak.
2. Media Informasi Publik
Saat ini keberadaan bisnis hampir tak bisa dipisahkan dari internet. Mulai dari pembuatan website hingga media sosial perusahaan. Di situlah pentingnya pembuatan video company profile. Anda bisa mengunggahnya di web dan channel YouTube perusahaan agar menjadi informasi publik yang jelas.
3. Meningkatkan Brand Awareness
Setelah video company profile disebarluaskan ke berbagai platform, tentu berdampak positif dalam meningkatkan brand awareness perusahaan Anda. Nama perusahaan lebih dikenal, termasuk juga produk dan jasa yang Anda tawarkan.
Apalagi jika Anda menerapkan optimalisasi media sosial dan SEO yang baik di website. Tentu trafik yang masuk ke website Anda pun lebih banyak lagi dan potensi audien melakukan konversi penjualan juga lebih besar.
4. Meningkatkan Citra Positif Perusahaan
Dengan memiliki video profil berkualitas, perusahaan Anda akan dinilai lebih kredibel dan mengikuti perkembangan zaman. Apalagi jika video profil yang ditampilkan tampak profesional dan berkelas. Calon klien dan investor pun akan lebih tertarik bekerjasama dengan perusahaan Anda.
Sebaliknya, perusahaan Anda dinilai kurang baik jika tidak memiliki video company profil yang bisa diakses di internet. Perusahaan dianggap kurang update, tidak melek teknologi, dan kurang kredibel. Jangan sampai perusahaan Anda dinilai demikian!
5. Ajang Kompetisi dengan Perusahaan Lain
Dalam membuat video profil yang baik, setiap perusahaan tidak hanya dituntut menghasilkan video yang tampak profesional, tapi juga kreatif. Hal ini bisa menimbulkan impresi yang baik dari penonton serta semakin mempopulerkan nama perusahaan diantara institusi lainnya.
Saat ini juga banyak lembaga yang memberikan penghargaan khusus bagi video profil perusahaan yang unik dan menarik. Jika Anda memenangkan penghargaan semacam ini tentu bisa menaikkan prestise perusahaan Anda.
Dapatkan 5 manfaat penting pembuatan video company profile dengan mempercayakan kebutuhan video perusahaan Anda ke www.jasafotojakarta.com. Kami melayani jasa foto, video, serta layanan SEO untuk membantu web company profile Anda masuk halaman 1 Google.